Studi Tiru oleh LPMK Murtigading

Admin 30 November 2023 13:44:42 WIB

Tirtomulyo - Selasa (28/11/23) LPMK (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kalurahan) Tirtomulyo menerima kunjungan untuk studi tiru dari LPMK Kalurahan Murtigading.

Studi tiru ini bertujuan berbagi informasi dan pengalaman terkait berbagai hal dan program-program yang telah dijalankan oleh LPMK  Tirtomulyo dalam rangka untuk meningkatkan kesejahteraan dan pemberdayaan masyarakat.

Dalam pelaksanaannya, LPMK Tirtomulyo memberikan materi terkait pengelolaan dana kegiatan LPMK, berbagai program untuk menggerakkan pemberdayaan masyarakat, pengembangan potensi wisata yang dimiliki kalurahan seperti pengelolaan Kampung Edukasi Wisata Gurami, pengenalan batas wilayah, pemahaman akan kewenangan,permasalahan masyarakat, , memahami arah pembangunan, dan mengenali permasalahan kelembagaan.

Diharapkan nantinya melalui kegiatan studi tiru ini, berbagai ilmu, pengetahuan, dan pengalaman yang telah diberikan dapat diterapkan dalam pelaksanaan berbagai program LPMK Murtigading untuk meningkatkan pemberdayaan dan potensi yang dimilikinya.

Komentar atas Studi Tiru oleh LPMK Murtigading

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Live Chat

Mbangun Desa

Kampung Wisata Gurami

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License