Sosialisasi Padat Karya dan Deklarasi Anti Hoax oleh Disnakertrans Kabupaten Bantul
Admin 15 April 2018 20:03:27 WIB
Pemerintah Kabupaten Bantul melalui Dinas Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Kabupaten Bantul menyelenggarakan sosialisasi padat karya sekaligus deklarasi anti hoax tahun 2018. Acara tersebut dilaksannakan di dusun Genting Tirtomulyo Kretek. Kamis (12/04).
Kegiatan Sosialisasi dihadiri oleh Kepala Disnakertrans Kabupaten Bantul Ir. Heru Suhadi, MT, Camat Kretek, Pamong Desa Tirtomulyo dan tokoh masyarakt Dusun Genting.
Tujuan dari kegiatan tersebut dalah untuk meningkatkan ekonomi masyarakat. Proyek padat karya berupa cor blok jalan dusun Genting RT 04 dan RT 05 sepanjang kurang lebih 250 meter, lebar 3 m, tebal 10 cm dengan nilai anggaran sekitar 100 juta. Kasi EPLH Kecamatan Kretek Muji Sungkana, SE dalam sambutan menyampaikan bahwa menyambut baik dengan dilaksanakan program tersebut, karena dengan program cor blok jalan dapat meningkatan kenyamanan di tingkat dusun.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Disnakertrans Kabupaten Bantul Ir. Heru Suhadi, MT juga menambahkan, dalam kegiatan padat karta kali ini masyrakat dimohon untuk mentaati segala peraturan yang berlaku, karena program ini diawasi langsung oleh Inspektorat maupun Kejaksaan. Masyrakat dimohon untuk melaksanakan padat karya dengan sebaik- baiknya, karena kegiatan tersebut memanfaatkan masyrakat lokal untuk pembanguan.
Sedangkan Rumiati, SH, M.Hum Kasi Perluasan Tenaga Kerja dalam sosialisasi ini menjelaskan, program padat karya mempunyai 3 tahapan yakni, tahap pertama tahap gambar, kemudian tahap sosialisasi dan terahir tahap pelaksanaan yang akan dilaksanakan sekitar bulan Oktober tahun 2018. Selain itu juga disampakan, bahwa tidak ada ganti rugi untuk penggunaan lahan dan penebangan pohon dalam pelaksanaan program cor blok jalan tersebut.
Kegiatan sosialisasi diahiri dengan deklarasi anti hoak, mengingat penyebaran berita hoax sangat meresahkan masyrakat.
Komentar atas Sosialisasi Padat Karya dan Deklarasi Anti Hoax oleh Disnakertrans Kabupaten Bantul
Formulir Penulisan Komentar
Live Chat
Mbangun Desa
Kampung Wisata Gurami
Tautan
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Tim Gaten Juarai Porkal Tirtomulyo 2024
- Puluhan Door prize Dibagi, Meriahkan Senam Sehat Hari Jadi Tirtomulyo
- Hadiri, Shoalawat dan Pengajian dalam Rangka Hari Jadi ke 78 Kalurahan Tirtomulyo
- Ayo Ikuti Senam Dalam Rangka Hari Jadi Ke 78 Kalurahan Tirtomulyo
- Rangkian Acara Hari Jadi Ke 78 Kalurahan Tirtomulyo
- Kelompok Karawitan Rini Budaya tampil di Kraton Ngayogyakarta
- Lakon Gatotkaca Dadi Ratu dalam rangka Puncak Merti Dusun Plesan
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License